Senin, 18 Mei 2009

Bistik Teriyaki

Sumber:
[femina & friends] (Resep)Bistik teriyaki
Friday, May 8, 2009 7:04 PM
From:
"ivana.oktavia@yahoo.com"
Add sender to Contacts
To:
"Femina"

Bahan:
250gr dagingsapi has dalam,cincang
1 bh bawang bombay,iris tipis
1 siung bawang putih,cincang halus
300ml air
1 sdm minyak wijen
1sdm maizena,dicampur sedikit air
1sdm saus tiram
1sdm saus teriyaki
1sdt kecap ikan
1sdt angciu
1sdt gula
Kaldu ayam bubuk secukupnya
Garam secukupnya
1sdm mentega untuk menumis

Saus
30gr saus teriyaki
1sdt vetcin vegetarian
2sdm angciu
1 sdt jahe parut diambil airnya
2 sdm kecap manis
2 sdm gula pasir

Cara membuat
1.Campur semua bumbu saus dengan daging,biarkan semalaman di dalam lemari es.
2.Bentuk daging menjadi bulat pipih
3.Panggang daging di atas teflon yang sudah dilumuri minyak wijen,atau bisa dipanggang di oven sampai matang.Angkat.
4.Panaskan mentega,tumis bawang putih dan bawang bombay hingga layu,tambahkan air,masukkan saus tiram,saus teriyaki,kecap ikan,angciu, gula,kaldu ayam bubuk dan garam.Angkat.
Taruh bistik di atas piring saji,tuangkan sausnya di atas bistik.Hidangkan hangat.

Selamat mencoba,
♡ľvãńå*

Tidak ada komentar: