Jumat, 31 Juli 2009

Cara Penanaman Kombucha

Sumber: Millist ff

Mo bikin teh fermentasi yaaa....
Caranya :
1. Siapkan starter. Bisa berupa potongan lapisan kombucha or cairan fermentasinya.
2. Tempat/wadah fermentasi bebas

Waktu bikin di rumah, aku pakai toples kaca ukuran besar. Tapi waktu di laboratorium,
aku pake kotak2 plastik ukuran 2 - 3 liter (kebutuhan lebih untuk penelitian).

3. Penutup wadah berupa kain tipis
4. Untuk medianya kita siapkan larutan teh manis. Boleh teh hijau, boleh juga teh hitam (beli yang curah, bukan yang celup). Tapi kalo mau dikonsumsi sebagai penurun berat badan, akan lebih baik pakai teh hijau.

5. Rebus air sampai mendidih. Tuangkan pada panci yang telah berisi teh hijau curah.Biarkan teh larut dengan baik (sekitar 15 - 30 menit, tergantung banyak sedikitnya campuran). Setelah itu baru campurkan gula. Biarkan agak dingin. Kemudian saring dan masukkan ke wadah fermentasi.

6. Masukkan starter. Tutup wadah dengan kain + diikat rapat. Letakkan di tempat yang kering, tidak lembab, tidak langsung terkena sinar matahari. Hindarkan dari semut.

7.Setelah 3 hari, aroma dan citarasa teh fermentasinya akan muncul. Enak dikonsumsi pada umur 3 - 7 hari. Rasa manis masih terasa dan rasa asamnya belum terlalu kuat. Kalo lebih dari 1 minggu, aroma dan citarasanya asem banget.

Selamat mencoba,....
Lia

1 komentar:

Arsenius mengatakan...

Hi..

Untuk informasi lebih lanjut mengenai kombucha, Anda bisa melihatnya disini:

http://indokombucha.wordpress.com

Ditunggu kedatangan dan komentarnya :D